uangnya kemana?????
entahlah.. tapi sepertinya semua sudah sesuai rencana, uang itu digunakan untuk mencukupi keperluah hidup di kost baru di saat bulan puasa, sungguh wajar bila saya belum bisa menyesuaikan diri dengan keadaannya. alhasil uang terkadang pergi tanpa jejak ;( . tapi ada beberapa benda yang terlihat sebagai hasil menguras atm ini,
1. ricecooker.. ini keperluan mutlak mengingat tahun ini tidak dapat pinjaman ricecooker lagi. T_T, bodohnya karena dibeli secara dadakan dan mendesak harganya sangat kemahalan..
2. modem .. ini sudah niatan hati ketika mendapatkan beasiswa, agar bisa mudah ngepost dan nyari bahan kuliah dan ini ternyata berguna, meski tarifnya akan sangat membuat saya mengencangkan ikat pinggang!
3. buku akuntansi sektor publik.. hurray!!! akhirnya saya membeli buku ke-2 selama saya kuliah. selama ini saya hanya mengandalkan fotocopian atau buku hasil pinjaman. sebenarnya berat ketika memutuskan untuk membeli buku,takutnya gak dibaca (maklum saya pemalas --") tapi karena teringat dengan pesan kakak2 yang ngasih beasiswa, "ini buat beli buku" akhirnya saya merelakan sejumlah uang beasiswa itu untuk membeli buku ini, yah biar tepat guna juga uangnya.
tapi kalau dihitung-hitung uang saya harusnya masih sisa banyak, berbeda dengan kenyataan. ini mungkin karena saya tidak mengadakan perencanaan untuk pengeluaran.
mengingat sifat dasar saya yang royal dan boros, akhirnya saya memikirkan bagaimana caranya mengatur keuangan saya yang bisa dibilang pas-pas-an dan tak ada tambahan. akhirnya setelah menimbang-nimbang, saya memutuskan untuk mengikuti saran pak subeki yang menyarankan semua anak akuntansi membuat pembukuan pribadi.. dan jeng..jeng..jeng..
saya akhirnya membuat RENCANA ANGGARAN DAN REALISASI KEUANGAN PRIBADI hehhe.. masih dalam proses sih, kira-kira begini bentuknya..
kira-kira sih gitu.. yah, walau sederhana dan dibuat dengan asumsi bahwa uang masuk itu debit dan uang keluar itu kredit dan sedikit mengabaikan bahasa akuntansi sebenarnya akhirnya begitulah saya membuat rencana anggaran dan juga tabel realisasinya sehingga saya bisa terus memantau apakah saya sudah menghabiskan uang begitu saja atau sudah sesuai dengan anggaran yang saya buat..
seperti kata pak subeki, "Catatlah, dan tak ada lagi keraguan." yah kalau saya mencatatnya saya tak akan ragu dan bertanya "KEMANA UANG SAYA???"
semoga perencanaan ini bisa berjalan dengan baik dan bisa bermanfaat untuk saya ^_^.
*buat yang merasa uangnya habis begitu saja, mari kita coba untuk membuat rencana anggaran dan realisasinya sehingga uang kita yang belum banyak ini bisa tepat guna dan digunakan secara maksimal.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar